Kamis, 15 April 2021

Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK 5) : Bahaya Rokok Miras dan Narkoba

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

Selamat Pagi Anak-anak, Apa kabar hari ini? Semoga selalu sehat... Aamiin

Hari ini kita akan melihat vidio berikut:


Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh

KELAS 5 TEMA 8 SBdP Gambar Cerita

 

Gambar Cerita 

            Gambar cerita adalah ilustrasi gambar yang dibuat untuk memperjelas pesan teks yang ingin disampaikan. Contohnya, yaitu buku-buku cerita bergambar, komik, novel, majalah anak, poster, brosur, buku pelajaran sekolah dan lain sebagainya. Gambar di bawah merupakan poster tentang imbauan membuang sampah pada tempatnya guna menjaga kebersihan lingkungan. Pesan yang disampaikan terlihat hidup karena adanya gambar yang dapat mewakili maksud dan tujuan yang ingin disampaikan. Dengan begitu suatu pesan dapat dengan mudah kita mengerti. 

  


Membuat Sketsa Gambar Cerita 

            Sebelum membuat gambar cerita, ada beberapa langkah yang harus kita perhatikan, yaitu sebagai berikut, 

Langkah pertama, yaitu persiapkan alat dan bahan. Kita bisa menggunakan kuas dan cat air untuk menggambar dengan teknik basah. Sedangkan pensil warna, krayon, dan spidol dapat digunakan untuk menggambar dengan teknik kering. 

Langkah kedua, yaitu tentukan tema gambar yang akan dibuat. Menentukan tema dapat dilakukan dengan gat Pembu nasi can. mengingat hal kesukaan, atau pengalaman kita dan orang lain yang menurut kita menarik untuk dibuat cerita. 

Langkah ketiga, kita dapat mulai membuat sketsa gambar. Buat sketsa menggunakan pensil agar dapat dihapus apabila salah. 

Langkah terakhir, yaitu memberi warna pada sketsa yang sudah dibuat. Warnailah sketsa gambar dengan menarik.


 

Mewarnai Gambar Cerita 


Perhatikan gambar di bawah ini!



            Kedua gambar di atas menggunakan teknik pewarnaan yang berbeda. Pada gambar pertama,  merupakan gambar dengan teknik pewarnaan kering. Alat yang digunakan untuk mewarnai adalah pensil warna. Gambar kedua  digunakan pewarnaan dengan teknik basah, dengan menggunakan media pengencer, misalnya cat air ataupun cat minyak. Dapat dilihat bahwa kedua gambar memiliki perbedaan. Gambar dengan teknik pewarnaan basah lebih terang dan nampak berbeda dengan teknik pewarnaan kering. 



Tugas :

Buatlah gambar cerita dengan memperhatikan langkah-langkah membuat gambar cerita.
Tema yang dapat dipilih adalah "Ramadhan Juara" atau "Idul Fitri Juara"
Foto dan kirimkan karyamu ke group kecil. Lembar karya gambar dikumpulkan pada saat datang ke sekolah.
Pengiriman paling lambat hari Senin, 19 April 2021

KELAS 5 BASA JAWA Tembang Macapat Pangkur (2)

 









Buatlah Vidio menyanyikan Tembang Pangkur

Kirim Vidio melalui TELEGRAM kelas 5

Jangan lupa untuk memakai seragam saat merekam.


Rabu, 14 April 2021

KELAS 5 TEMA 8 IPA Memelihara Ketersediaan Air Bersih

 Cara Memelihara Ketersediaan Air Bersih


            Air digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari hari, seperti memasak, mandi dan mencuci. Air bersh memiliki ciri-ciri, yaitu tidak berasa, tidak berbau dan tdak berwarna  Penggunaan air yang tercemar dapat menimbukan penyakit. Sayangnya, ketersediaan air bersih yang ada di pemukaan Bumi sangat terbatas. Oleh karena itu kita harus memperhatikan hal-hal yang harus dilakukan dalam menjaga kualitas air dan cara memelihaanya. Perhatikan tindakan penghematan air berikut!


Membuat Buklet 

Buatlah Buklet yang menjelaskan tentang :
1. Syarat-Syarat Air yang Baik
2. Dampak Pencemaran Air dan Upaya Mengurangi Krisis Air Bersih
3. Cara-Cara Memelihara Ketersediaan Air Bersih 

(Materi termasuk materi-materi sebelumnya) 


Siapkan: Kertas A4, kertas warna, stapler, alat tulis, lem kertas, dan pewarna. 

Langkah Kegiatan:
1. Lipatlah kertas A4 menjadi empat bagian. Buatiah sebanyak tiga lembar kertas A4.
2. Susunlah kertas A4 yang telah dilipat tersebut hingga membentuk buku saku (buklet).
3. Setelah itu, satukan di bagian tengah garis, lipat dengan rapi kemudian satukan menggunakan stapler.
4 Guntinglah kertas warna mengikuti ukuran halaman dalam buklet.
5. Tulisiah "Ketersediaan Air Bersih" pada halaman depan sebagai judul.
6. Selanjutnya, tulislah Syarat-Syarat Air yang Baik, Dampak Pencemaran Air dan Upaya Mengurangi Krisis Air Bersih, serta Cara-Cara Memelihara Ketersediaan Air Bersih yang kamu ketahui pada halaman selanjutnya.
7. Hiaslah buklet sesuai kreativitasmu. 
8. Fotolah bukletmu, kirim melalui group kecil
9. Kumpulkan buklet kepada gurumu ketika datang ke sekolah.


KELAS 5_MATEMATIKA Pengolahan Data - Membaca Data Tabel

 Membaca Data Tabel


            Perhatikan penjelasan "Membaca Data Tabel" pada vidio di bawah ini! Kemudian catat dan kerjakanlah latihan yang ada pada slide di bawahnya!




Selasa, 13 April 2021

5TH GRADE ENGLISH Proffesions (3)

 Proffesions (3)


Hello students! How are you today? Well, I hope that you are fine.
Halo anak-anak! Bagaimana kabarnya hari ini? Saya harap kalian dalam keadaan sehat.

Today, we are going to learn about Proffesions. 
Hari ini, kita akan belajar tentang profesi/ pekerjaan.









Jumat, 09 April 2021

KELAS 5 TIK_WORD Membuat teks

Latihan   Membuat  Teks


Langkah-langkah Membuat teks :

1. Ketiklah seluruh teks apa adanya terlebih dahulu
2. Buatlah teks tebal dengan cara membloking teks terlebih dahulu, kemudian klik ikon Bold
3. Buatlah teks cetak miring dengan cara membloking teks terlebih dahulu, kemudian klik ikon Italic
4. Buatlah teks dengan perataan teks rata kanan dan kiri dengan cara membloking seluruh teks yang ingin diratakan, kemudian klik ikon alignment Justify
5. Simpan file dengan nama file Latihan-1_No Abs._Nama 


Catatlah semua yang ada pada halaman ini di buku catatan TIK
Praktik akan dilaksanakan ketika di sekolah.

KELAS 5 TEMA 8 PPKn Menyikapi Keberagaman Adat

 


Sikap terhadap Keunikan Adat Istiadat Daerah Tertentu
di Indonesia 

             Di Indonesia terdapat lebih dari 300 suku bangsa yang tersebar di seluruh daerah. Setiap suku bangsa memiliki adat istiadat. Adat istiadat adalah perilaku budaya dan aturan-aturan yang diterapkan dalam masyarakat secara turun-menurun. Oleh sebab itu, biasanya terdapat sanksi sosial bagi mereka yang melanggar atau tidak menjalankan adat istidat itu. Adat istiadat bersifat lokal sehingga adat satu daerah dapat berbeda dengan daerah lain. Contoh adat istiadat dalam masyarakat dapat terlihat, misalnya: 

a. upacara pernikahan,
b. upacara tujuh bulanan,
c. upacara kematian, serta
d. upacara sebelum masa tanam dan sesudah masa panen. 

            Adat istiadat mengandung nilai-nilai luhur yang berasal dari nenek moyang sehingga menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari bagi masyarakatnya. Kita harus menghargai adat istiadat tiap daerah di mana pun kita berada. Hal itu dapat dilakukan antara lain dengan cara berikut. 

a. Mempelajari adat istiadat daerah yang akan kita kunjungi.
b. Mematuhi aturan dalam adat istiadat di tiap daerah.
c Tidak melakukan hal-hal yang dilarang dalam adat istiadat daerah tertentu. 


Memaknai Keberagaman Adat Istiadat di Indonesia 

            Adat istiadat di tiap daerah mengajarkan kita berbagai nilai luhur kehidupan seperti bergotong royong, menghargai kelestarian alam, kejujuran, dan kesederhanaan. Nilai-nilai inilah yang hingga kini terus berkembang dalam masyarakat Indonesia. Oleh sebab itu, kita harus melestarikan adat istiadat yang ada di Indonesia untuk menjaga nilai-nilai luhur tersebut di tengah perkembangan zaman saat ini. Pelestarian adat istiadat di tiap daerah di Indonesia memiliki tujuan sebagai berikut. 

a. Melindungi dan membina adat istiadat serta nilai sosial budaya masyarakat.
b. Menumbuhkan semangat kebersamaan dan kegotong-royongan.
c. Memelihara kelestarian dan keseimbangan lingkungan alam.

            Pelestarian adat istiadat di Indonesia dapat kita saksikan dalam berbagai upacara adat yang dilakukan oleh masyarakat di daerah asalnya seperti pada gambar berikut. Batik Tulis" pad Upacara adat Grebeg Besar merupakan tradisi di daerah Demak menyambut hari besar agama Islam. Ngaben merupakan upacara kematian yang dilaksanakan dengan ritual adat tertentu oleh masyarakat Bali. 

Upacara Adat Grebeg Besar di daerah Demak


Upacara Kematian Ngaben di Bali

            Kedua adat istiadat pada gambar di atas menunjukkan semangat gotong royong dalam masyarakat Indonesia. Hal tersebut tidak hanya pada proses berjalannya upacara adat seperti dalam gambar, namun juga sejak persiapan upacara yang melibatkan banyak orang untuk mempersiapkan acara adat tersebut. 

            Setiap upacara adat menyimpan makna dan nilai-nilai luhur yang hingga saat ini berusaha dijaga oleh masyarakat di daerahnya. Dengan mempelajari keberagaman adat istiadat di Indonesia artinya kita telah ikut serta menjaga dan melestarikan adat istiadat yang ada di Indonesia.


Sikap dalam Upaya Melestarikan Keberagaman Budaya 
di Indonesia 

            Makna dan nilai-nilai dari berbagai adat istiadat yang ada di Indonesia yang hingga kini membuat adat istiadat dan kebudayaan tradisional daerah tetap dilaksanakan dan dilestarikan oleh masyarakat di Indonesia. Cara yang dapat dilakukan untuk melestarikan kebudayaan dan adat istiadat daerah di Indonesia, antara lain adalah sebagai berikut. 

a. Menggunakan pakaian adat saat acara-acara tertentu.
b. Melakukan upacara adat sesuai dengan aturannya.
c. Membeli berbagai hasil kebudayaan daerah seperti kain, patung, dan lain-lain.
d. Mematuhi berbagai aturan adat di suatu daerah. 

            Pelestarian budaya di Indonesia memiliki tujuan untuk semakin memperkokon jat diri individu dan masyarakat demi kelancaran penyelenggaraan pemerintanan dan permbangunan. Selain itu, pelestarian budaya juga dilakukan untuk meningkatkan kualitas keamanan nasional dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. 





Kamis, 08 April 2021

Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK 5) : Renang gaya dada yang benar

 Assalamu'alaikumwarohmatullahi wabarokatuh

Selamat pagi anak anak

Sebelum mengawali pembelajaran hari ini, marilah kita berdoa terlebih dahulu.

Marilah kita beljar dengan melihat vidio berikut:



Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh.

KELAS 5 TEMA 8 IPS Jenis Usaha Perseorangan dan Kelompok

Jenis Usaha Perseorangan 

            Usaha ekonomi di Indonesia ada yang dikelola perseorangan dan kelompok. Usaha ekonomi yang dikelola perseorangan biasanya memiliki modal terbatas, sehingga jenis barang yang dihasilkan pun juga terbatas. Akan tetapi, keuntungan yang diperoleh dari usaha tersebut dapat dinikmati sendiri oleh pemilik. Meskipun memiliki modal terbatas, usaha perseorangan dapat dikembangkan sesuai dengan keinginan pemiliknya. Usaha perseorangan biasanya berupa usaha berskala kecil yang dijalankan di lingkungan rumah. Beberapa contoh usaha perseorangan antara lain sebagai berikut. 

1. Usaha pertanian biasanya dikelola secara perseorangan. Sebagian besar petani memiliki lahan dan modal terbatas, sehingga usahanya hanya menghasilkan satu jenis hasil tanaman saja. Misalnya, petani penghasil jagung. Saat musim panen tiba, petani dapat menikmati keuntungan hasil panen tersebut sendiri. Hal tersebu merupakan salah satu kelebihan usaha perseorangan. 

2. Usaha perdagangan yang dikelola perseorangan biasanya membeli barang dalam skala sedang untuk dijual kembali kepada konsumen. Contoh usaha ini adalah warung. Pemilik warung dapat mengembangkan usahanya menjadi besar dengan keuntungan yang ia peroleh. 

3. Usaha jasa yang dikelola perseorangan biasanya berskala sedang dan skala kecil. Usaha jasa hanya dikelola oleh pemilik dan biasanya memiliki sedikit pegawai. Modal terbatas membuat pemilik usaha tidak mempekerjakan banyak pegawai untuk membantu mengelola usaha. Contoh usaha jasa perseorangan adalah bengkel dan salon. 

4. Industri perseorangan biasanya dikelola secara sederhana di rumah. Pegawai yang dipekerjakan adalah masyarakat sekitar. Barang yang dihasilkan biasanya terbatas pada satu jenis barang. Misalnya, industri anyaman. Bengkel motor termasuk usaha perseorangan. 

            

 Jenis-Jenis Usaha Kelompok 

            Selain usaha yang dikelola perseorangan, ada juga usaha yang dikelola secara kelompok atau bersama Usaha kelompok biasanya dikelola dan dimiliki oleh lebih dari satu orang. Usaha kelompok memiliki modal besar yang berasal dari beberapa pemilik sehingga mampu menghasilkan barang atau jasa yang beragam jenisnya. Beberapa contoh usaha kelompok adalah sebagai berikut. 

1. Badan Usaha Milik Negara (BUMN) adalah usaha ekonomi yang sebagian besar modalnya berasal dari negara. Tujuan pendirian BUMN adalah melindungi kepentingan rakyat, yaitu pemenuhan kebutuhan dan meningkatkan kesejahteraan. Contohnya adalah badan usaha penyedia fasilitas umum. 

2. Firma adalah usaha ekonomi yang didirikan oleh dua orang atau lebih yang sudah saling mengenal. Perkembangan sebuah firma merupakan tanggung jawab para anggotanya Contohnya adalah firma hukum. 

3. Persekutuan Komanditer (Commanditaire Vennootschaap/CV) dikelola oleh beberapa orang yang terdiri dari anggota aktif dan anggota pasif. Anggota aktif merupakan pemilik modal sekaligus bertugas menjalankan usaha. Sedangkan, anggota pasif hanya menanamkan modal. 

4. Perseroan Terbatas (PT) adalah usaha yang didirikan dan dikelola oleh dua orang atau lebih. PT memperoleh modal dari penjualan saham yang dilakukan oleh pemilik PT. Banyaknya saham memengaruhi keuntungan yang diperoleh oleh pemilik saham. Semakin banyak saham yang dimiliki, maka keuntungan yang ia peroleh akan semakin besar. Contohnya adalah PT Penerbit Erlangga Mahameru. 

5. Koperasi adalah usaha kelompok yang dikelola atas asas kekeluargaan. Modal setbuah kuperasi berasal dari simpanan pokok dan simpanan wajib para anggota, serta pinjaman dari anggota maupun bank. Tujuan pendirian usaha koperasi adalah meningkatkan kesejahteraan anggota serta turut membangun perekonomian nasional dalam rangka mewujudkan masyarakat yang adil, maju, dan makmur. Koperasi menjual berbagai kebutuhan sehari hari, seperti koperasi sekolah yang menjual perlengkapan sekolah atau Koperasi Unit Desa (KUD) yang menyediakan bahan pertanian.


Membuat Peta Pikiran Jenis-jenis Usaha Kelompok

Tuliskan informasi mengenai usaha kelompok dalam bentuk peta pikiran seperti pada gambar di bawah ini pada selembar kertas HVS!




KELAS 5 BASA JAWA Tembang Macapat Pangkur

 

Tembang Macapat Pangkur

_Laras Pelog Pathet Nem_


Gathekna lan rungokna tuladha tembang Pangkur ing vidio ing ngisor iki, banjur wacanen pangerten tembang Pangkur!







Tulisen notasi angka lan lirik tembang pangkur ing buku catetanmu!

Wacanen tembang pangkur kaya ing vidio!






Rabu, 07 April 2021

KELAS 5 MATEMATIKA Pengolahan Data - Mengumpulkan Data

Mengumpulkan Data 


            Pengolahan data memerlukan data untuk diolah. Data yang diperlukan untuk diolah perlu dikumpulkan terlebih dahulu. Dalam mengumpulkan data ada beberapa pilihan cara yang bisa digunakan, yaitu :

1. Penelitian 

Misalkan kita ingin mengetahui berapa kepadatan lalu lintas di jalan depan rumahmu, maka kita bisa melaksanakan penelitian dengan menghitung jumlah kendaraan yang lewat di depan rumahmu dalam suatu waktu semakin lama data akan semakin akurat. Data tersebut kita catat dalam tabel seperti contoh berikut.


2.  Wawancara 
Dilaksanakan dengan bertanya jawab dengan seseorang untuk meminta keterangan tertentu. Misal, kita ingin mengetahui tinggi badan seluruh teman sekelas. Maka kita bisa menggunakan wawancara terhadap seluruh teman sekelas. Kemudian dicatat datanya dalam bentuk tabel seperti contoh berikut. 


3. Angket/Kuesioner 

Dengan menggunakan angket/kuesioner, kita bisa mendapatkan data secara tidak langsung. Misal, kita ingin mengetahui makanan favorit dari seluruh teman sekelas. Maka kita bisa menggunakan angket/kuesioner seperti contoh berikut. 

4.  Pencatatan Langsung 

Dilaksanakan dengan mencatat secara langsung kuantitas dari data yang ingin diteliti. Misal, seorang yang bekerja di bagian logistik di sebuah toko buku ingin mencatat jumlah persediaan tiap jJenis buku. Contohnya sebagai berikut.


Mengumpulkan Data Tinggi Badan dan Berat Badan Siswa Kelas 5 dengan pencatatan langsung.

Buatlah tabel seperti pada contoh di bawah ini! Kemudian isikan dengan data tinggi badan dan berat badan 10 teman sekelasmu! (data dapat di lihat melalui group WA kelas). 


Tabel Tinggi Badan dan Berat Badan Siswa Kelas 5








KELAS 5 TEMA 8 IPA Pengaruh Siklus Air pada Musim Kemarau

Pengaruh Siklus Air pada Musim Kemarau  


            Air bermanfaat bagi kehidupan makhluk hidup di Bumi. Adanya siklus air menyebabkan ketersediaan air di daratan tetap terjaga. Siklus air dipengaruhi oleh suhu lingkungan, cuaca, hujan, dan keseimbangan lingkungan. Salah satu tahap siklus air adalah evaporasi. Evaporasi adalah penguapan air dari permukaan Bumi menuju atmosfer.

            Evaporasi mengubah air berwujud cair menjadi air berwujud gas. Semakin tinggi panas matahari, maka jumlah air yang menjadi uap air dan yang naik ke atmosfer juga semakin banyak. Pada musim kemarau, uap air yang diuapkan jauh lebih banyak sehingga berdampak pada permukaan Bumi. Musim kemarau yang berlangsung terus- menerus dapat menyebabkan hal-hal berikut.

1. Berkurangnya sumber air minum.
2. Persawahan menjadi kering dan tanah menjadi retak-retak.
3. Banyak hewan yang akan mati karena tidak mendapatkan sumber air.
4. Gagal panen karena banyak tumbuhan yang layu dan mati.
5. Penambak tidak dapat membudidayakan ikan dan hewan air lainnya. 

Petani gagal panen karena tumbuhan mati dan tanah kekurangan air.

            Untuk mengatasi hal itu, sebaiknya kita bijak dalam memanfaatkan air, misalnya menutup keran air jika tidak digunakan atau membuat penampungan air. Selain itu, pada musim kemarau petani juga dapat menanam tanaman palawija, seperti jagung yang tidak banyak memerlukan air. 

            Penguapan air yang lebih banyak dibandingkan hujan yang turun mengakibatkan lingkungan mengalami kekeringan. Kekeringan biasanya terjadi pada musim kemarau. Kekeringan adalah peristiwa yang kerap kali terjadi di Indonesia. Kekeringan terjadi karena langkanya ketersediaan air di suatu wilayah pada waktu tertentu. Musim kemarau yang terjadi terlalu lama mengakibatkan kekeringan pada sumber-sumber air, seperti mata air, sungai, dan danau. 

      
Kekeringan berdampak pada banyaknya tumbuhan yang layu dan mati.      

    Selain dipengaruhi oleh musim kemarau yang panjang, minimnya daerah resapan air karena sedikitnya pohon juga menjadi penyebab kekeringan. Minimnya pohon menyebabkan evaporasi yang terjadi semakin besar. Keberadaan pohon sangat penting karena akar pohon membantu menggemburkan tanah sehingga tanah dapat menyerap air hujan yang turun ke permukaan tanah dan menyimpannya sebagai air tanah. Air tanah tersebut disimpan di bawah tanah sehingga kita bisa menggunakannya ketika musim kemarau tiba.



Mengidentifikasi Kualitas Air yang Baik
untuk Makhluk Hidup dan Lingkungan Sekitar
 


            Setiap hari kita memerlukan air untuk beraktivitas, seperti makan, minum, mandi, mencuci pakaian, menyiram tanaman, dan sebagainya. Air yang kita gunakan harus bersih. Kualitas air yang baik sangat berpengaruh terhadap kehidupan makhluk hidup dan lingkungan di sekitarnya. Berikut syarat-syarat kualitas air yang baik

Syarat Fisika
Air tidak berasa. Air yang berasa dapat disebabkan oleh zat organik (bakteri), cairan kimia, atau logam yang masuk ke dalam air. 
Air tidak berbau. Air yang berbau biasanya disebabkan oleh pembusukan zat organik (bakteri) atau pencemaran lingkungan oleh limbah industri.
-  Air tidak keruh dan tidak berwarna. Air yang keruh dan berwarna dapat disebabkan oleh zat organik atau zat lain yang tercampur ke dalam air.
Air tidak memiliki endapan. Endapan air dapat berupa kotoran atau bahan kimia yang tidak larut. 

Syarat Kimia 
-  Memiliki tingkat keasaman yang normal.
-  Air tidak mengandung bahan kimia beracun.

Syarat Biologi 
Air tidak mengandung bakteri patogen. Bakteri patogen adalah bakteri yang berbahaya jika dikonsumsi oleh makhluk hidup tertentu. 


Menjelaskan Dampak Pencemaran Air
dan Upaya Mengurangi Krisis Air Bersih
 

            Air di permukaan Bumi tidak akan habis karena adanya siklus air. Akan tetapi, air yang kita butuhkan adalah air bersih. Oleh karena itu, kita harus mengetahui syarat- syarat air yang bersih. Saat ini, air bersih semakin sulit didapatkan sehingga orang sering kali perlu membelinya. Daerah perkotaan merupakan tempat yang paling banyak mengalami kesulitan mendapatkan air bersih. Hal ini karena sumur ataupun sungainya telah tercemar. Pencemaran biasanya disebabkan oleh limbah cair industri, sampah kemasan makanan atau minuman, sisa detergen, dan pestisida. Dampak pencemaran air antara lain adalah sebagai berikut.



            Kita dapat mengurangi krisis air bersih antara lain dengan melakukan tindakan-tindakan berikut. 

1. Melakukan penghematan air dalam pemakaian sehari-hari.
2. Menggalakkan penanaman pohon.
3. Membuat lubang resapan air (biopori).
4. Membangun tempat penampungan air.
5. Menanggulangi pencemaran sumber air, seperti limbah pabrik.


Catatlah bagian yang penting saja!

Selasa, 06 April 2021

KELAS 5 TEMA 8 IPA Faktor yang Mempengaruhi Siklus Air dalam Tanah

 Faktor yang Mempengaruhi Siklus Air dalam Tanah  


            Tanah memiliki kemampuan menyimpan air. Dalam siklus air, tanah berperan penting dalam menyimpan air. Air tanah sangat berguna saat menghadapi musim kemarau. Air masuk ke dalam tanah melalui pori-pori tanah. Proses masuknya air ke dalam pori- pori tanah dinamakan infiltrasi. Proses infiltrasi secara lambat akan membawa air tanah kembali ke laut. Air tanah biasanya lebih jernih dan tersih karena sudah tersaring olen lapisan tanah dan perakaran tumbuhan. Faktor-faktor yang memengaruhi air tanah adalah sebagai beeikut 

1. Curah Hujan
Curah hujan berpengaruh pada tanah karena sumber air tanah berasal dari curah hujan yang tarun Semakin banyak curah hujan yang turun semakin banyak pula Casiangan a tanah yang teisimpan 

2 Material buatan
Air memyerap ke dalam batuan melals celah batuan. Lapisan tanah yang mengandung banyak tatuan akan menyimpan air sehingga air bertahan iebih lama salan taat 

3 Lereng Pegunungan
Ar tanah akan mudah disimpan di lingkungan yang datar atau tingkat kemiringan yang rendah. Jika air diserap di lahan yang sangat miring, air tersebut akan tetap mengalir sehingga air yang tersimpan hanya sedikit. 

4. Keberadaan Tumbuhan (vegetasi)
Tumbuhan berperan dalam mmenggemburkan tanah sehingga air hujan dapat Deseap dan tersimpan dengan baik di dalam tanah. Air tanah yang tersimpan di Saeah pegunungan akan bertahan lebih lama sehingga menjadi cadangan air pada musin kemarau. 

            Apa yang terjad jika semakin banyaknya pembangunan permukiman gedung dan jalan raya? Hal tersebut akan mengganggu peranan tanah dalam menyerap dan menyimpan air. Jika air tidak tersimpan, kita tidak memiliki cadangan air saat menghadag musim kemarau Selain itu banjir dan tanah longsor juga dengan mudah ad karena berkurangnya daerah resapan air.



Catatlah hanya bagian yang penting saja!




5TH GRADE ENGLISH Proffesions (2)

Proffesions (2)


Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Hello students! How are you today? Well, I hope that you are fine.
Halo anak-anak! Bagaimana kabarnya hari ini? Saya harap kalian dalam keadaan sehat.

Today, we are going to learn about Proffesions. 
Hari ini, kita akan belajar tentang profesi/ pekerjaan.


Perhatikan slide kemudian catatlah tentang pola kalimat/ susunan kalimat dalam menanyakan pekerjaan dan tempat kerja seseorang di bawah ini! 








Senin, 05 April 2021

MATERI PJJ BAHASA ARAB KELAS 5 PELAJARAN 7 PB 3


السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

“Semoga keselamatan dan rahmat Allah serta keberkahan-Nya terlimpah untukmu/kalian”

(Kaifa Halukum)?..... كَيْفَ حَالُكُمْ

"Apa kabarnya (semua)?"

(Nasalullaha Fii iInayati) نَسْأَلُ اللهَ فِي عِنَايَتِهِ

"Kita berdo'a kepada Allah semoga kita semua dalam lindungan-Nya."

 Ananda yang shalih/ah berikut materi Pembelajaran Bahasa Arab hari ini adalah latihan soal terkait materi "Fil Maqshafi" yang artinya "di kantin".

Berikut soal latihannya....(silahkan soal disalin/ditulis di buku tulis bahasa Arab).


 

                                               ---------- SELAMAT BELAJAR----------

KELAS 5 MATEMATIKA UH Volume dan Jaring-jaring Balok dan Kubus

Awalilah dengan membaca Basmallah.

Kerjakan di selembar kertas dari buku catatan yang akan digunakan sebagai lembar jawab.

Foto dan kirimkan lembar jawabmu setelah mengerjakan!

Simpan lembar jawabmu untuk dikumpulkan pada saat pemanggilan pendampingan pembelajaran pada hari Senin.


 Kerjakan soal-soal berikut dengan menggunakan cara mengerjakannya!


1.  Volume bangun ruang di bawah ini adalah ... cm3.


2.  Akuarium seperti pada gambar di bawah ini berisi air sebanyak ... cm3.

3.  Volume air pada akuarium di bawah ini adalah ... cm3.

4.  Volume air pada akuarium nomor 2 dan 3 di atas, yang memiliki isi lebih banyak adalah akuarium nomor ....


5.  Gambar jaring-jaring di bawah ini yang merupakan jaring-jaring kubus adalah gambar ....

6.  Perhatikan gambar jaring-jaring kubus di bawah ini!

    Jika bagian yang berwarna merah muda adalah alas kubus, maka bagian yang merupakan atap pada masing-masing gambar yaitu :
    Gambar 1 : ....
    Gambar 2 : ....
    Gambar 3 : ....

7.  Perhatikan gambar jaring-jaring balok di bawah ini!

    Jika bagian yang berwarna merah muda adalah alas balok, maka bagian yang merupakan atap pada masing-masing gambar yaitu :

    Gambar 1 : ....
    Gambar 2 : ....


___ Selamat Mengerjakan ___

KELAS 5 TEMA 8 SBdP Tangga Nada Diatonis Mayor dan Minor

 

Tangga Nada Diatonis Mayor




Lagu dengan Tangga Nada Diatonis Mayor

Berlatihlah menyanyi!
Penilaian praktik menyanyi lagu Garuda Pancasila akan dilaksanakan pada saat pendampingan pembelajaran di sekolah! 


Lagu dengan Tangga Nada Diatonis Minor


PENGERTIAN FORMULA/RUMUS DAN FUNGSI PADA MICROSOFT EXCEL

                 Pengertian formula pada microsoft excel atau rumus excel dan fungsi excel serta komponen penyusun sebuah rumus excel dan si...